Senin, 09 Februari 2009

Bill Gates was sponsored by Apple?

Ada sedikit yang unik ketika saya sedang mencari berita Bill Gates di acara Technology, Entertainment and Design conference (TED) 2009 Long Beach, California. Memang beritanya cukup sensasional. Diberitakan Bill Gates membawa satu stoples berisi nyamuk kemudian mengatakan bahwa bukan hanya orang-orang miskin yang dapat terkena Malaria. Berita dapat dilihat di http://www.telegraph.co.uk/scienceandtechnology/technology/microsoft/4524578/Bill-Gates-unleash-swarm-of-mosquitoes-at-TED-2009.html

Akan tetapi, bukan itu yang akan dibahas di sini. Tapi kejutan berupa sponsor yang dipilih untuk halaman ini. Kenapa pada halaman web yang memuat tentang Bill Gates tapi kok Sponsored Features-nya menampilkan Apple? :)

Dari beberapa kemungkinan iklan secara acak, memang Apple beruntung untuk dipilih mensponsori halaman tentang Bill Gates :)

FireBug 1.3.0 update sebesar 4GB?

Baru saja start-up Vista Enterprise, kemudian hidupkan Firefox 3.0.6... Seperti biasa, setting untuk selalu memperbaharui add-on dihidupkan dan sekarang sedang melakukan pengecekan ke server.. Ada yang aneh di sini...


Gila! Firebug 1.3.0 update sebesar itu? Bisa jadi topdownloader nih di sini...

Setelah ditunggu beberapa detik (ya, detik bukan menit apalagi jam), update telah selesai. Sepertinya ini bug dari Firefoxnya kah? atau bug dari Firebug? :)

Yah, hitung-hitung penyegaran di Senin pagi hari sebelum kerja...